Jumat, 12 Maret 2010

Sennheiser Hadirkan Evolusi G3 di Indonesia

Perusahaan perangkat audio digital Sennheiser telah menghadirkan seri evolusi G3 wireless terbarunya di Indonesia dengan menunjuk PT Galva Technovision sebagai distributor utamanya.
"Target penjualan wireless G3 hingga akhir 2010 adalah 10-15 ribu unit," kata Andreas Nugroho, Product Manager PT Galva Technovision dalam keterangan tertulisnya yang diterima detikINET, Jumat (12/3/2010).

Gara-gara Kesamaan Nama, Blogger Jadi Korban Gugatan

TEMPO Interaktif, Jakarta - Seorang blogger Sony Arianto Kurniawan alias Sony AK menjadi korban gugatan hukum gara-gara kesamaan namanya dengan perusahaan elektronik di Jepang.  
Sony AK sebagai pemilik situs bernama Sony AK Knowledge Center (www.sony-ak.com) itu digugat oleh Sony Corporation Japan melalui kuasa hukumnya di Indonesia. Padahal, situs itu di-register berdasarkan nama asli pendirinya; Sony AK.

Segera Hadir, Televisi Sony 3 Dimensi

TEMPO Interaktif, Jakarta - Para penikmat tayangan 3 dimensi (3D) bakal tak perlu lagi pergi ke bioskop. Pasalnya, Sony akan segera merilis model televisi 3D-nya untuk pasar Indonesia. Tayangan 3D yang sebelumnya cuma bisa disaksikan di layar bioskop 3 dimensi, nantinya bisa dinikmati di rumah, kapanpun diinginkan.

Telkomsel Luncurkan Simpati Rp5.000 dan Auto-TM

Telkomsel Luncurkan Simpati Rp5.000 dan Auto-TM
Denpasar (antara) - Menyambut Hari Nyepi, Telkomsel meluncurkan paket perdana simPATI Rp5.000 dan khusus wilayah Bali Nusra dibuka layanan Auto Talk Mania atau Auto-TM, yakni tanpa registrasi otomatis gratis bertelepon selama 120 menit dan kirim 120 sms ke semua operator.

Sony Corp Dinilai Arogan

Sony Corp Dinilai Arogan
VIVAnews - Langkah Sony Corp. yang mengancam blogger asal Indonesia Sony Arianto Kurniawan untuk menghapus nama domain blognya, dinilai oleh Sekjen Mastel Mas Wigrantoro Roes Setiyadi sebagai langkah yang arogan.
"Saya menilai Sony Corporation dalam hal ini sangat arogan," kata Mas Wigrantoro kepada VIVAnews, melalui sambungan telepon, Jumat 12 Maret 2010.
Menurut Wigrantoro, seharusnya Sony Corporation dan pengacaranya di Indonesia berkaca pada kasus-kasus persengketaan domain di masa lalu.
"Ini bukan kasus nama domain yang pertama. Mustinya Sony dan pengacaranya belajar pada kasus sengketa nama domain seperti kasus Armani, sehingga mereka bisa siap-siap untuk kalah di pengadilan," kata dia.
Wigrantoro menjelaskan, lembaga pengatur domain internasional ICANN sejak dulu telah menetapkan aturan yang jelas untuk kasus persengketaan nama domain.
Seseorang memang tidak boleh sekonyong-konyong mengambil nama domain sebuah merek yang sudah terkenal secara universal, semisal Coca Cola, atau McDonald's. Terlebih lagi, mengisi situs itu dengan konten yang sama, dengan tujuan-tujuan komersial.
Tapi, bila seseorang memiliki nama berakhiran McDonald memiliki domain yang sedikit berbeda dengan domain milik restoran internasional McDonald's, ia masih diperbolehkan Syaratnya, penggunaannya untuk keperluan pribadi, bukan komersial.
Sementara dalam kasus ini, kata Wigrantoro, blogger Sony Arianto Kurniawan sama sekali tidak melanggar hak Sony Corp, karena domain sony-ak.com yang dimilikinya sangat relevan dengan namanya.
Apalagi, blog tersebut isinya juga tidak bersinggungan secara head-to-head dengan produk-produk milik perusahaan elektronik Sony. "Oleh karenanya, ini sama sekali tidak relevan. Dari dua poin di atas saja, Sony Corp. sudah kalah," kata Wigrantoro.
Hal yang sama juga ditegaskan oleh Irvan Nasrun, Ketua Bidang Domain Asosiasi Penyedia Jasa Internet Indonesia (APJII). Menurutnya, posisi Sony Corp dalam kasus ini sangat lemah.
Menurutnya Sony Corp tidak bisa serta-merta meminta Sony Kurniawan untuk menghapus domain blognya. Sebab domain .com boleh dimiliki oleh siapapun selama dia lebih dulu memilikinya. "Siapa cepat dia dapat," kata Irvan.
Lebih lanjut, Wigrantoro yang secara pribadi mengenal Sony Kurniawan, menyatakan dukungannya terhadap rekannya itu untuk melawan ancaman Sony Corp. Bila perlu, ia menyarankan mobilisasi dukungan kepada Sony Kurniawan, seperti yang sukses dilakukan pada kasus Prita.
Sebab, menurutnya ini bisa dibilang bentuk dari pelecehan hak asasi manusia oleh perusahaan besar. "Nama adalah pemberian orang tua yang sifatnya hakiki, melekat pada individu," kata dia.
"Bila ini dibiarkan, apa ratusan, ribuan, bahkan jutaan orang bernama Sony di seluruh dunia tidak boleh memiliki domain di internet berdasarkan nama mereka?" kata Wigrantoro.

Kamis, 11 Maret 2010

Kemkominfo: Urusan Menara Jangan untuk Asing

Kemkominfo: Urusan Menara Jangan untuk Asing
VIVAnews - Rencana pemerintah untuk merevisi Peraturan Presiden Nomor 111 tahun 2007 tentang Daftar Negatif Investasi ternyata bakal berbenturan dengan peraturan yang sudah ada sebelumnya.
Bila revisi peraturan Presiden diteruskan, akan menyebabkan pemodal asing bisa berinvestasi untuk memiliki, membangun, dan mengelola menara telekomunikasi.

Twitter Luncurkan Layanan Kebal Phishing

Twitter Luncurkan Layanan Kebal Phishing
VIVAnews - Twitter baru saja meluncurkan layanan yang diklaim bakal mampu menangkal segala jenis upaya phishing yang sering terjadi di jejaring mikroblog-nya tersebut.
Salah satu bagian dari layanan itu adalah tool Twitter untuk mempersingkat link atau alamat URL. Nantinya pengguna Twitter akan melihat link-link yang penyingkat di notifikasi Twitter lewat email, atau direct messages dari pengguna lain akan tertulis sebagai twt.tl.

Pembajakan Software Belom Mendapat Perhatian

Pembajakan Software Belom Mendapat Perhatian
VIVAnews - Kepolisian Republik Indonesia (Polri) menjalin kerja sama dengan perusahaan software 3D dan animasi Autodesk. Tujuannya adalah untuk meningkatkan pemahaman dan kemampuan para aparat penyidik di bidang hak kekayaan intelektual (HKI). Khususnya di bidang hak cipta perangkat lunak (software) komputer.

Apple: Dari Netbook Orang akan Beralih ke iPad

Apple: Dari Netbook Orang akan Beralih ke iPad
TEMPO Interaktif, Jakarta - Dalam sebuah bincang-bincang, Tim Cook begitu sesumbar. Menurut Chief Operating Officer Apple itu, iPad akan membuat calon pembeli netbook berbalik. Bukan lantaran spesifikasi atau fitur, melainkan lantaran keajaibannya.

Indosat Akhirnya Lepas Kekang BlackBerry

Ponsel BlackBerry yang dipasarkan lewat Indosat kini tak lagi ekslusif untuk operator itu saja. Meski kekang pada ponsel buatan Research in Motion itu telah dilepas (unlock), Indosat mengaku tak khawatir ditinggal pelanggan.
"Semua sudah kami unlock. Sebab kami memang tak berjualan handset, hanya menyediakan layanan," ungkap Group Head VAS Marketing Indosat, Teguh Prasetya di Hard Rock Cafe, Jakarta, Kamis (11/3/2010).

Rabu, 10 Maret 2010

Ponsel Qwerty Masih Diminati di Tahun Macan

Ponsel Qwerty Masih Diminati di Tahun Macan
Pelaku industri ponsel sempat memprediksi, masa keemasan ponsel seri Qwerty hanya sampai akhir kuartal pertama 2010 ini. Namun sampai sekarang, trennya di tahun macan ini justru semakin moncer.
"Ini di luar prediksi kita semua. Padahal proyeksi tahun ini bakal berganti, tapi
rupanya masih kuat. Qwerty ternyata masih favorit," ungkap Edmundus Leonard, General Manager PT CSL Indonesia, salah satu vendor ponsel China kepada detikINET, di Bandung, Rabu (10/3/2010).

Robot PRT akan Dibuat Lebih Ramping

Robot PRT akan Dibuat Lebih Ramping
Para peneliti dari Universitas Tokyo berhasil menciptakan sebuah robot humanoid. Kali ini ia digadang-gandang mampu membereskan pekerjaan rumah apapun, layaknya pembantu rumah tangga (PRT).
Dengan tubuh yang dibuat mirip manusia, lengkap dengan mekanika kerangka, otot dan tendon, serta adanya tulang belakang palsu, ia mampu berjalan luwes seperti layaknya manusia.

Hewlett-Packard Ciptakan Pesaing iPad

Hewlett-Packard Ciptakan Pesaing iPad  
TEMPO Interaktif, Jakarta - Hewlett-Packard tak ingin Apple dan iPad-nya melenggang nyaman. Baru-baru ini perusahaan itu merilis sebuah video yang memperkenalkan komputer tablet-nya yang bernama Slate.
Slate bekerja dengan sistem operasi Windows 7 dan --ini dia yang penting-- mendukung Flash. Apple sudah tegas-tegas menolak memasang Flash di iPad. Padahal, Flash adalah aplikasi paling populer untuk menayangkan video di website.

Amerika Serikat Akan Tuntut Cina Terkait Sensor Internet

Amerika Serikat Akan Tuntut Cina Terkait Sensor Internet
TEMPO Interaktif, Jakarta - Ketatnya penyensoran pemerintah Cina terhadap Internet memancing reaksi pemerintah Amerika Serikat. Apalagi sensor itu ikut mempengaruhi bisnis beberapa perusahaan Amerika Serikat, seperti Google, di Cina.

BlackBerry Tak Takut Indonesia Berpaling ke Android

BlackBerry Tak Takut Indonesia Berpaling ke Android
Serbuan ponsel Android diprediksi akan menggerogoti pasar BlackBerry di Indonesia. Namun Research in Motion (RIM), produsen dari handset lisensi Kanada itu justru mengaku tidak takut, bahkan menyambut persaingan terbuka ini.

Selasa, 09 Maret 2010

BlackBerry Tak Resmi Masih Dominasi Pasar

BlackBerry Tak Resmi Masih Dominasi Pasar
VIVAnews - Walau Indonesia dikenal sebagai 'negeri BlackBerry', ternyata perangkat BlackBerry resmi masih saja mendominasi Indonesia.
Menurut GM Sales XL Handono Warih, porsi BlackBerry resmi yang beredar di pasaran masih belum bisa mengalahkan porsi  BlackBerry yang berasal dari sumber distributor tak resmi.

Mengakses Komputer Lain Lewat Microsoft Communicator

Mengakses Komputer Lain Lewat Microsoft Communicator
TEMPO Interaktif, Jakarta - Lelaki itu duduk santai di lobi hotel bintang lima di pusat Jakarta. Sebuah laptop menyala di atas meja di hadapannya.
Jeffry R. Paat, nama lelaki bersetelan jas rapi itu, sebetulnya tak benar-benar sedang santai. Ia tengah menunggu sesuatu di laptopnya.

Google Menginvasi Dunia Televisi

TEMPO Interaktif, California -Google sedang menjajal inovasi terbaru mereka: layanan pencarian di televisi. Layanan ini bekerja sama dengan perusahaan TV  kabel Dish Network Corp.
Googler rupanya ingin mengantisipasi tren baru gabungan teknologi internet dan TV di pesawat TV konvensional.

Monopoli Microsoft Dicabut, Firefox Bungah

Monopoli Microsoft Dicabut, Firefox Bungah  
TEMPO Interaktif, Paris - Pencabutan monopoli Microsoft untuk peramban atau browser Internet Explorer (IE) disambut gembira para pengembang peramban lain seperti mozill Firefox, Opera, atau Google Chrome.
Sesuai dengan ketentuan Uni Eropa, Microsoft tak buoleh lagi membundel Windowsnya dengan hanya satu peramban yakni IE. Mereka juga harus menyediakan opsi agar pengguna bisa memilih peramban yang lain, seperti Opera, firefox atau Chrome.

Ponsel Microsoft Tantang Android

Turtle, rencana ponsel besutan Microsoft
VIVAnews - Hingar bingar Android di Indonesia belum lagi reda. Diam tapi pasti, raksasa software asal Redmond Washington, Microsoft, semakin dekat dengan tanggal peluncuran piranti ponsel besutannya yang bakal menjadi salah satu pesaing Android.

Senin, 08 Maret 2010

Arab Blokir BBM Demi Halau Aksi Teroris?

Arab Blokir BBM Demi Halau Aksi Teroris?
Pemerintah Arab Saudi melalui regulator Communication and Information Technology Commission (CITC)  dilaporkan ingin mengakses dan memonitor BlackBerry Messenger (BBM).
Laporan dari media lokal setempat bahkan memicu Research in Motion (RIM) menggelar investigasi. Meski pihak CITC belum berkomentar secara resmi, seorang sumber mengklaim pengawasan BBM dilakukan terkait soal sekuriti di negara kaya minyak itu.

Sinyal GSM Indonesia Tak Berkutik Lawan Malaysia

Sinyal GSM Indonesia Tak Berkutik Lawan Malaysia
Jangkauan sinyal telepon seluler GSM milik operator dalam negeri ternyata tak berkutik melawan kuatnya sinyal milik operator dari Malaysia di kawasan perbatasan. Masalah ini dinilai serius bagi masyarakat setempat.

4 Kabel Laut Putus, Internet Indonesia Aman

4 Kabel Laut Putus, Internet Indonesia Aman
Gempa bumi dengan kekuatan 6,4 skala Richter beserta gempa susulan yang terjadi di Taiwan, belum lama ini, turut menyebabkan putusnya beberapa sambungan kabel serat optik bawah laut.
Namun sejauh ini, belum ada laporan gangguan dari penyedia akses jaringan internet (network access provider/NAP) di Indonesia.

Tanpa SDM Memadai, Impelementasi TIK Gagal

Tanpa SDM Memadai, Impelementasi TIK Gagal
Perkembangan teknologi informasi dan komunikasi (TIK) yang cepat, menjadikan setiap negara, termasuk Indonesia, harus siap untuk menghadapinya. Sumber daya manusia (SDM) adalah salah satu kunci utama dalam penguasaan teknologi.

Kisah Hacker di Balik Pendirian Facebook

Pendiri Facebook, Mark Zuckerberg
VIVAnews - Pendiri Facebook, Mark Zuckerberg dituduh telah meretas (hacking) akun email pesaing dan wartawan. CEO situs jejaring sosial populer yang memiliki 400 juta pengguna itu dianggap sedikitnya melakukan dua pelanggaran.

Minggu, 07 Maret 2010

Gateway Ingin Tembus Top 10 PC Indonesia

Gateway Ingin Tembus Top 10 PC Indonesia
Meski cukup tenar di pasar global, Gateway mungkin belum begitu dikenal oleh masyarakat Indonesia. Produsen komputer asal AS yang beberapa tahun lalu diakuisisi oleh Acer ini, mengaku ingin membangun citra produknya agar bisa menembus 10 besar merek PC ternama di Indonesia.

Tuitwit, Aplikasi Twitter Client dengan Fitur Lebih Komplit

TEMPO Interaktif, Jakarta - Pengguna Twitter yang gemar ngetweet lewat ponsel tentu pernah menggunakan--atau paling tidak pernah mendengar--sejumlah aplikasi Twitter client yang kini beredar. Ada banyak aplikasi Twitter client versi mobile web yang digunakan pengguna Twitter saat ini. Sebut saja Dabr (http://dabr.co.uk), Slandr (http://m.slandr.net), Tweetie (http://m.tweetie.net), atau situs web mobile dari Twitter sendiri, (http://m.twitter.com).

Vaio Seri Z, Menyasar Eksekutif dengan Mobilitas Tinggi

TEMPO Interaktif, Jakarta - Laptop Vaio seri Z menjadi salah satu produk yang diandalkan Sony Indonesia pada tahun ini. Komputer jinjing yang baru diperkenalkan di Indonesia  pada pertengahan bulan lalu ini, disasar untuk para pengguna komputer yang membutuhkan performa kuat dalam komputasi.

Lebih Jauh Mengenal Komputasi Awan (2)

Lebih Jauh Mengenal Komputasi Awan (2)
Dalam tulisan terdahulu, sudah sedikit disinggung mengenai karakteristik dan jenis-jenis dari Cloud Computing, dan juga sejarah kemunculannya. Tulisan kali ini akan berbicara sedikit lebih dalam tentang berbagai aspek teknis dari Cloud Computing itu sendiri.

Mengapa Tak Bisa Berinternet dan Main BlackBerry di Java Jazz?

Mengapa Tak Bisa Berinternet dan Main BlackBerry di Java Jazz?
TEMPO Interaktif, Jakarta - Keluhan tak bisa main Twitter atau BlackBerry di ajang Java Jazznya akhirnya sirna. Sabtu, 6 Maret 2010, sekarang para pemakai BlackBerry atau internet data di ajang itu sudah bisa berselancar dengan nyaman. Rupanya, sejumlah operator menambah kekuatan sinyal dan kapasitasnya.

Sabtu, 06 Maret 2010

Adobe Upgrade Photoshop untuk Android

Adobe Upgrade Photoshop untuk Android
TEMPO Interaktif, Jakarta - Adobe pagi ini mengumumkan bahwa pengembang ketiga bisa menggunakan the Photoshop.com Mobile sebagai aplikasi dalam Android 1.1 editor. Kabar ini muncul empat bulan setelah rencana perusaaan ini mengeluarkan Photoshop.com Mobile untuk Android. Piranti ini membuat pengguna Android mengedi dan membagi foto mereka. Aplikasi ini juga memperolah upgrade-nya.

Kamera Panasonic Seri G2 dan G10

Kamera Panasonic Seri G2 dan G10  
TEMPO Interaktif, Jakarta - Panasonic secara tidak sengaja telah mempublikasikan spesifikasi dan gambar dua produk kamera terbaru mereka, Panasonic G2 dan Panasonic G10, yang termasuk dalam genre micro four thirds camera.

Google Phone & Strategi Android di Indonesia

Pengunjung Mega Bazaar 2010 mengamati iklan Android
VIVAnews - Saat toko aplikasi virtual Android pertama di Indonesia, i-Store, diluncurkan di acara Mega Bazaar 2010, dua perwakilan Google hadir. Tak banyak yang bisa mereka komentari saat itu, terlebih masalah Android.

Kapan Nexus One, HTC Desire Masuk Indonesia?

Nexus One, ponsel Android besutan Google
VIVAnews - Gegap gempita ponsel Android memang baru saja dimulai di Indonesia. Setelah menggandeng beberapa vendor telepon untuk melansir enam buah ponsel Android di pameran Mega Bazaar 2010, Indosat telah bersiap menggelontorkan ponsel-ponsel Android berikutnya.

Tablet PC Acer Masuk Indonesia Sebentar Lagi

iPad dipamerkan di Moscone Center, San Francisco, AS
VIVAnews - Sebagai vendor komputer nomor satu di Indonesia, agaknya Acer tak mau ketinggalan untuk turut meramaikan pasar tablet PC yang kembali bergairah sejak kemunculan Apple iPad.
Menurut Acer Indonesia Marketing Communication Department PR Specialist, Astrid Irawati Warsito, tablet PC Acer akan segera hadir di Indonesia di tahun ini.

Jumat, 05 Maret 2010

Di Mega Bazzar, Smart Tabur BlackBerry Tour

BlackBerry Tour
VIVAnews - Smart Telecom, operator CDMA nasional kembali menghadirkan handset BlackBerry terbaru di pasaran. Kini, handset besutan RIM yang dipilih adalah BlackBerry Tour 9630.
Adapun Mega Bazaar Computer 2010 jadi event andalan operator tersebut dalam memasarkan produknya. Di empat dari tujuh kota yakni Jakarta, Bandung, Jogjakarta, dan Semarang, yang menyelenggarakan Mega Bazaar, Smart menggelar produk tersebut.

i-Store, Toko Android Pertama di Indonesia

i-Store, Toko Android Pertama di Indonesia
VIVAnews - Pada ajang Mega Bazaar Computer 2010 yang berlangsung serentak di 7 kota besar di Indonesia, Indosat meresmikan i-Store yang merupakan toko virtual. Di toko tersebut tersedia ribuan aplikasi Android baik yang  gratis maupun berbayar.

Pakai Windows XP? Jangan Pencet F1

Tombol F1 di keyboard
VIVAnews - Anda masih menggunakan sistem operasi Windows XP? Sah-sah saja. Menjelajah internet dengan browser Internet Explorer yang tersedia di sana? Tentu tidak masalah.
Meski sistem operasi Windows 7 sudah hadir dan siap menggantikan OS legendaris Microsoft tersebut, akan tetapi banyak pengguna yang betah dan belum segera beralih. Demikian pula dengan pengguna Internet Explorer yang masih menjadi browser paling dominan di internet.

Handset Android Termurah di Mega Bazaar

Samsung Galaxy Spica
VIVAnews - Walau saat ini gencar-gencarnya dipromosikan di berbagai media massa, ternyata Indosat baru berhasil menjual sekitar 250 handset Android selama hari pertama pameran komputer Mega Bazaar.
“Penjualan handset Indosat mencapai 250 unit dalam sehari,” kata Mira Wardhani, Staf Media Relation Indosat, pada VIVAnews, di acara Mega Bazaar 2010, 4 Maret 2010.

Indosat: Model Bisnis iPhone Salah!

Indosat: Model Bisnis iPhone Salah!
VIVAnews - Gencarnya Indosat mengkampanyekan Android baru-baru ini, ternyata tak luput dari strategi besar Indosat dalam menantang Telkomsel. Hal itu diungkapkan oleh Agung Wijanarko, Division Head BlackBerry & Customer Device Indosat, di pameran Mega Bazaar 2010 Jakarta, 4 Maret 2010.